Wednesday, March 24, 2021

Hal yang Harus Anda Siapkan Sebelum Kuliah Jurusan Teknik Informatika

jurusan teknik informatika

Teknologi informasi merupakan aspek yang sangat penting di era digitalisasi seperti sekarang ini. Tidak hanya di bidang bisnis saja, teknologi informasi juga dibutuhkan di bidang lain seperti pendidikan, kesehatan, keuangan, budaya, dan masih banyak yang lainnya. Berkembangnya teknologi semakin membuka kesempatan bagi lulusan jurusan di bidang IT seperti jurusan Teknik Informatika. Akibatnya peminat jurusan ini pun terus meningkat setiap tahun ajaran baru datang.

Meski menjadi salah satu jurusan dengan peminat paling tinggi, namun tidak semua orang paham dan siap menjadi mahasiswa TI. Anda yang memang berkeinginan menjadi ahli IT harus mempersiapkan diri dengan baik agar tidak merasa ingin pindah jurusan. Berikut ini adalah beberapa hal yang perlu dipersiapkan sebelum kuliah jurusan IT:

Mengasah Logika

Pemrograman merupakan mata kuliah utama yang ada di jurusan TI. Jangan berpikir Anda akan menemukan mata kuliah yang berhubungan dengan desain grafis di sini. Bahkan mata kuliah yang berhubungan dengan pemrograman bisa ditemukan setiap semester. Untuk bisa mengikuti mata kuliah ini, logika merupakan kunci utamanya. Apabila logika Anda kurang kuat maka Anda akan sedikit kesulitan dalam melakukan coding untuk membuat program. Oleh sebab itu, terus asah logika agar bisa membuat program dengan mudah.

jurusan teknik informatika

Menguasai Matematika

Jurusan Teknik Informatika tidak cocok untuk Anda yang tidak menyukai matematika. Pasalnya matematika dibutuhkan untuk membangun logika dalam membuat program. Anda akan sering berjumpa dengan hitung-hitungan ketika akan membuat program, terutama program yang berhubungan dengan kecerdasan buatan. Beberapa materi yang akan Anda temukan saat perkuliahan yaitu statistika, matematika diskrit, aljabar linear, kalkulus, dan logika matematika.


Kemampuan Pemrograman

Perlu Anda ketahui bahwa tidak semua mahasiswa baru jurusan TI bisa pemrograman dari awal. Sebagian besar dari mahasiswa bahkan baru mengenal pemrograman saat masuk perkuliahan. Meskipun belum mulai masuk perkuliahan namun tidak ada salahnya untuk mulai mengenal kemampuan pemrograman. Anda bisa mencari materi mengenai pemrograman di internet atau belajar melalui kanal Youtube. Jika kemampuan logika dan matematika baik serta sudah mengenal sedikit tentang pemrograman maka awal perkuliahan Anda akan lebih mudah.

Kemampuan Analisis

Perkuliahan Teknik Informatika memang banyak membahas mengenai pemrograman. Namun selain itu, Anda juga akan diajari untuk menganalisis dan merancang sebuah software atau perangkat lunak. Inilah yang kemudian membedakan antara lulusan SMK RPL dengan mahasiswa S1 jurusan TI di mana lulusan SMK belajar mengenai pemrograman saja, sedangkan lulusan S1 TI juga belajar mengenai analisis. Tujuan analisis yaitu agar program yang dibangun profesional dan sesuai kebutuhan. Dalam proses analisis, Anda akan menentukan fitur serta rancangan antar muka yang efisien.

Niat dan Tekad

Persiapan terakhir yang tidak kalah penting dengan persiapan sebelumnya adalah niat dan tekad. Banyak mahasiswa TI yang merasa kesulitan di awal perkuliahan. Agar Anda tidak mudah menyerah, Anda harus memiliki niat dan tekad yang kuat.

Itulah beberapa hal yang harus Anda persiapkan sebelum masuk ke jurusan Teknik Informatika. Setelah mempersiapkan diri dengan baik dan yakin ingin menjadi ahli IT, Anda bisa melanjutkan studi di IDS Digital College. Institusi pendidikan tinggi ini menghadirkan jurusan TI di STMIK Bidakara. Salah satu kelebihan dari STMIK Bidakara adalah kurikulum berbasis internasional sehingga lulusannya siap bersaing secara nasional dan global. Informasi lebih lengkap mengenai pendaftaran bisa Anda lihat langsung pada website resmi IDS Digital College yaitu ids.ac.id.

No comments:

Post a Comment