Wednesday, September 13, 2017

Tips Sederhana Agar Lulus Kuliah Tepat Waktu

Tips Sederhana Agar Lulus Kuliah Tepat Waktu
Tidak sedikit mahasiswa yang menganggap bahwa kuliah itu hanyalah lanjutan dari SMA, sehingga mereka berleha-leha dan tidak serius dalam belajar. Maka tidak heran mereka harus mengulang sejumlah mata kuliah sehingga target waktu untuk lulus harus di undur dan bahkan ada juga yang sampai di drop out. Ada banyak universitas yang ada di Indonesia salah satunya Universitas Indonesia yang merupakan International University. Selain memilih universitas yang baik, anda juga harus lulus tepat waktu agar waktu bisa bermanfaat dengan baik. Berikut ada beberapa tips lulus kuliah tepat waktu, diantaranya:

Rajin kuliah
Hal ini merupakan strategi yang utama dalam mencapai lulus tepat waktu. Dengan rajin kuliah kamu bisa mendapatkan banyak keuntungan, salah satunya mendapatkan ilmu pengetahuan. Pembelajaran saat kuliah sangatlah padat. Ketinggalan satu program mata pelajaran saja kamu bisa ketinggalan beberapa materi, sehingga kamu mendapatkan nilai yang buruk dan tentunya harus mengulang pelajaran lagi.

Perhatikan jumlah SKS minimal untuk lulus
Biasanya ada peraturan untuk mengambil beberapa jumlah tertentu pada SKS jika ingin di nyatakan lulus dari suatu program studi. Untuk itu kamu harus mempunyai rencana dari awal apa saja mata kuliah yang akan kamu ambil dan pastikan jumlah sesuai dengan jumlah minimal untuk lulus. Kebanyakan para mahasiswa mengabaikan hal ini, terkadang mereka mengambil mata pelajaran berdasarkan pilihan temannya atau ikut-ikutan.

Berfikir jauh ke depan
Jika anda waktu luang, cobalah untuk memikirkan masa depan kamu setelah lulus kuliah. Apakah ingin bekerja di perusahaan bonafit, pemerintahan atau menjadi pengusaha. Dengan begitu akan menjadi motivasi kamu untuk bisa lulus tepat waktu. Karena kuliah merupakan persiapan besar untuk mewujudkan cita-cita di masa depan.

Pikirkan biaya
Tidak bisa dipungkiri bahwa biaya pendidikan semakin hari semakin meningkat. Oleh karena itu pikirkanlah beban yang harus ditanggung oleh orang tua jika kamu tidak lulus tepat waktu. Selain biaya kuliah, pertimbangkan juga biaya hidup, sewa kos dan lainnya jika kamu kuliah di luar kota. Dengan begitu, untuk meringankan beban orang tua, kamu harus bisa lulus tepat waktu.

Itulah beberapa tips sederhana agar kuliah bisa lulus tepat waktu. Untuk itu pilihlah universitas terbaik seperti Universitas Indonesia yang merupakan International University yang menghasilkan mahasiswa yang kompeten dan siap bersaing di dunia kerja.

No comments:

Post a Comment